Thursday, October 25, 2018

Referensi Baju Wanita ini Cocok Dipakai Ke Kantor

Sumber gambar : Pinterest


Bagi wanita karir yang tidak harus menggunakan seragam setiap harinya, memadu padankan baju wanita menjadi hal yang penting apalagi bila harus digunakan ke kantor. Beberapa kantor memang ada sih yang santai dan tidak mengharuskan kamu menggunakan baju formal. Tapi untuk kamu yang tetap harus punya style rapi ke kantor, beberapa referensi ini bisa dicoba ya girls. Yuk mix n match baju kamu untuk tampilan yang lebih fresh dan semangat saat di kantor!


Cardigan bisa menambah nilai plus pada penampilanmu

Bosan ke kantor dengan kemeja saja? Kamu bisa memadukan dengan cardigan ya girls. Supaya tetap nyaman, kamu bisa menggunakan kemeja lengan pendek atau tanpa lengan kemudian gunakan cardigan sebagai outer. Untuk pilihan warna, saat ini warna yang netral dan aman saat digunakan ke kantor adalah hitam, coklat gelap, navy, dan abu-abu. Tinggal pilih mana yang paling kamu suka dari warna-warna gelap ini dan kamu sudah oke untuk pergi ke kantor.

Sumber gambar : Pinterest


Warna hitam ngga pernah salah

Ini nih yang perlu kamu tahu bahwa warna hitam akan membuat office look kamu lebih elegan. Kamu bisa menggunakan sweater berwarna hitam yang body fit dan dipadukan dengan pencil skirt atau celana panjang dengan warna senada. Tambahkan juga blet sebagai pemanis tampilan kamu ya. Untuk yang gemar menggunakan dress, dress dengan warna hitam juga masih sangat cantik dan terlihat sangat berwibawa saat kamu gunakan ke kantor. Jangan lupa heels kesayanganmu ya.

Sumber gambar : Pinterest


Bosan dengan warna polos, beralihlah ke corak stripe yang menawan

Saat ini corak stripe masih happening kok girls. Kamu yang bosan menggunakan warna polos atau monokrom bisa beralih ke corak stripe yang akan membuat tampilan kamu lebih beda daripada hari-hari sebelumnya. Pilihlah corak stripe yang tidak terlalu padat sehingga orang yang melihatmu tak terlalu pusing ya. Baju wanita model stripe ini ada banyak macamnya lho di Bukalapak, dari mulai blazer, kemeja, hingga celana juga ada. Tentukan pilihanmu dari sekarang dan bersiap untuk tampil beda ya.

Sumber gambar : Pinterest



Midi dress dan blazer bisa jadi referensi berikutnya

Pilih midi dress dengan warna yang tak terlalu mencolok dan padukan dengan blazer warna netral untuk tampilan mempesona lainnya yuk girls. Untuk midi dress, sebaiknya dipilih yang tidak terlalu terbuka supaya kesan sopan dan santunnya masih ada. Padukan look ini dengan hand bag warna netral dan flat shoes, stiletto, platform yang kece ya girls.

Sumber gambar : Pinterest



Maksimalkan diri dengan jumpsuit!

Kabar baik untuk para penggemar jumpsuit. Baju wanita model ini cocok juga digunakan ke kantor dengan syarat kamu memilih jumpsuit celana panjang dan dengan corak polos yang menawan. Tetap padukan dengan heels atau flat shoes supaya kesan formal masih terjaga. Ada baiknya juga kamu memilih jumpsuit yang tidak terlalu terbuka di bagian dada dan berkancing. Kalau sudah begini, kesan elegan dan menawan pada dirimu makin keliatan girls.

Sumber gambar : Pinterest


Nah, semua baju wanita ini ada lho di Bukalapak. Pastikan dulu style mana yang akan menjadi andalanmu lalu siap meluncur deh ke situsnya Bukalapak. Belanja di sini ada yang gratis ongkir juga girls, jadi kamu bisa lebih hemat kan? Mau tambah dapat bonus lagi? Ada fitur “Shake-A-Thon”  juga nih di sini. Tinggal shake trus dapetin bonusnya hingga milyaran rupiah. Ini namanya belanja yang sekaligus dapat untung. Ngga percuma kan mampir ke sini?

No comments:

Post a Comment

Terimakasih banyak pretty ladies untuk komentarnya :*