Sunday, October 5, 2014

Sophie Paris Muslimah Eyeshadow Sapphire Review & Swatches



Assalammu’alaikum cewe-cewe cantik.. ^^ 

Kalo ngomongin makeup, produk makeup yang paling aku suka adalah eyeshadow. Kenapa? Karena menurut aku makeup mata adalah yang paling penting. Dengan makeup mata yang oke, penampilan seseorang akan terlihat berbeda. 

Dan kebetulan, Sophie Paris baru aja mengeluarkan seri makeup terbaru, yaitu Muslimah. Yaitu produk makeup yang memang diperuntukkan untuk Muslimah, karena terbuat dari bahan-bahan natural yang pastinya halal. 



Ketika aku diemail oleh pihak Sophie Paris untuk kesediaan mereview produk Muslimah, tentu aja aku mau banget dong. Dan produk yang aku pilih adalah eyeshadow seri sapphire.
Untuk yang penasaran, apa aja yang aku dapat dari Sophie Paris Indonesia, bisa di cek disini.
Dan sekarang mari kita cek Muslimah Eyeshadow Sapphire ini ;) 

Kemasan : 

Muslimah eyeshadow dikemas dalam kemasan berbentuk seperti ketupat dengan warna emas yang memberikan kesan elegan. Plastik kemasannya sendiri menurut aku cukup kuat, sehingga tidak perlu khawatir eyeshadow akan pecah apabila eyeshadow ini tidak sengaja terjatuh.
Keterangan warna dan tanggal expired sudah tertulis di kemasan kardus eyeshadow ini. Dan punya aku expirednya masih jauh sekali, tahun 2017. Yeayy…









Sertifikat halal Muslimah eyeshadow ini, dikeluarkan oleh JAKIM (Jabatan Kemajuan Islam Malaysia), dan bukan oleh MUI (Majelis Ulama Indonesia). Karena produk Muslimah ini diproduksi di Malaysia. Tapi beautifuls ngga perlu khawatir, karena JAKIM telah diakui sertifikasi halalnya oleh MUI. Lebih jelasnya bisa diklik disini.

Untuk pilihan warna sendiri, Muslimah eyeshadow mempunyai 4 seri warna yang berbeda. Yaitu Topaz (warna tanah), Jasper (ungu dan pink), Emerald (hijau dan kuning), serta Sapphire (biru). Yang aku pilih adalah seri Sapphire. 

Kemasan eyeshadow ini juga dilengkapi oleh cermin dan spons dua sisi untuk mengaplikasi eyeshadow. 


Warna : 

Muslimah eyeshadow seri sapphire ini berisi empat warna dengan seri biru. Biru tua, biru laut, biru muda, dan putih. Oh ya semua warna eyeshadow ini memiliki tekstur shimmer. 






Swatch : 

Nah ini dia swatch Muslimah eyeshadow sapphire di tangan aku, tanpa eyeshadow base atau primer. Keliatan banget kan warnanya walaupun tanpa eyeshadow base? Dari semua warna yang paling aku suka adalah biru laut. Cakepp banget warnanya (: 

Tapi, yang putih dan biru muda warnanya kelihatan agak sama. Ketika dibaurkan, eyeshadow ini mudah sekali dibaurkan. Dan hanya sedikit fall-out (butir-butir eyesahdow yang jatuh), ketika diaplikasikan di bagian matta. Sayangnya dari semua seri Muslimah eyeshadow, tidak ada warna hitam. Karena menurut aku warna hitam itu akan menambah kesan dramatis apabila ingin bermain makeup dramatis ^^ 



Karena Muslimah eyeshadow ini bisa dipakai untuk penampilan natural maupun dramatis, aku buat dua makeup look menggunakan Muslimah eyesahdow sapphire ini. 

Untuk natural, aku membuat look yang sangat simple tapi eye-catching. Dibagian kelopak mata atas aku menggunakan eyeliner warna hitam, dan di kelopak mata bagian bawah, aku menggunakan eyeshadow warna biru. Agar pengaplikasian lebih mudah, gunakan kuas berujung miring, dan basahi kuas terlebih dahulu dengan air, lalu pulaskan eyeshadow warna biru di kelopak mata bagian bawah. Fungsi kuas dibasahi oleh air adalah membuat warna eyesahdow lebih mudah menempel. 





Untuk penampilan malam, atau untuk penampilan dramatis, aku menggunakan warna biru laut di seluruh kelopak mata, warna biru tua diujung sudut mata bagian luar, warna biru muda sudut mata bagian dalam, dan warna putih di bagian bawah alis. 






Harga : Rp 119.000,- 

Dapat dibeli di : melalui Sophie Paris Indonesia member atau http://www.sophieparis.com/id

Pros :

  • Warna eyeshdaow pigmented walaupun tanpa eyeshadow base
  • Terdapat empat warna dalam satu kemasan, dari tua, medium, dan muda
  • Mudah dibaur

Cons :

  • Tidak terdapat warna hitam
  • Tidak terdapat warna matte

Terimakasih banyak beautifuls sudah mampir di blog aku. Semoga bermanfaat yaa. Dan untuk yang lagi cari eyesahdow halal warna biru, Muslimah eyeshadow sapphire ini bisa menjadi pilihan. 

See you again in my next post beautifuls:* 




6 comments:

  1. Manda kamu ga sopan ya cantiknyaaaaaaaaa hihihi <3

    Aku udah followback kamu ya :*
    www.sweetlikeapeach.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahahhaaa ririe bisa aja, jadi malu (minta dilempar eyeshadow), hihihi...
      percayalah, ini hanya makeup, aslinya endutt, wkwkwkwk...

      makasih banyaak ririe cantik :* semoga ketemu lagi next event yaa ^_^

      Delete
  2. I love the make up! mata kamu memang udah bagus banget sihh.. besar dan ekspresif! hehehe... dan warna eyeshadow nya bener2 keluar banget yaa... i LOVE it!
    nice post!

    http://theresiajuanita.blogspot.com/2014/10/beyond-beauty-with-grazia-indonesia-2.html

    ReplyDelete
    Replies
    1. aah makasih ya theresia :*
      sebenernya mata aku lebih besar yang kanan daripada yg kiri. mangkanya kalo foto agak2 miring ke kanan, biar ga keliatan banget, hihihii..

      makasih yaa udah mampir di sini, aku segera berkunjung ke blog kamu ya :*

      Delete

Terimakasih banyak pretty ladies untuk komentarnya :*