Tuesday, July 24, 2018

5 Kosmetik untuk Mata Cantik Mempesona




Sejak jaman Mesir Kuno, mata telah menjadi bagian penting dan sangat vital bagi kecantikan wanita. Tak heran, Cleopatra sendiri dalam penggambarannya menggunakan riasan mata yang sangat memukau. Beribu abad berlalu dan hingga kini, kecantikan mata masih menjadi hal yang sangat penting.

Untuk itu, berbagai macam kosmetik tersedia untuk memperindah riasan mata. Ada apa saja? Berikut pembahasannya.

Pensil Alis

Alis menjadi elemen penting dalam menghadirkan riasan pada mata. Seringkali, pensil alis yang tidak bagus mempersulit ketika akan membuat riasan. Misalnya pada pensil alis yang mata pensilnya terlalu ringkih sehingga mudah patah ataupun terlalu kasar sehingga tidak nyaman ketika digunakan.


Harga pensil alis Viva yang terjangkau menghadirkan kualitas yang luar biasa. Mata pensil yang lembut tetapi tidak mudah patah dengan pigmentasi warna yang tajam. Hadir dalam warna hitam dan cokelat yang natural, harga pensil alis viva dapat diperoleh hanya dengan tiga puluh ribuan rupiah.


Maskara


Bulu mata menjadi salah satu point penting dalam make up mata. Bulu mata yang cantik seringkali diartikan sebagai bulu mata yang tebal dan panjang. Maskara yang beredar di pasaran memang memiliki daya jual pada ketebalan yang dihasilkan serta seberapa besar penambahan volume bulu mata yang dihasilkan.

Dalam memilih maskara, pilihlah yang mudah diaplikasikan dengan kuas aplikator yang lembut. Selain itu, gunakan penjepit bulu mata untuk melentikkan bulu mata agar lebih mudah digunakan. Salah satu tips yang bisa dilakukan adalah mengoleskan maskara pada permukaan penjepit bulu mata, sehingga bulu mata akan lebih lentik sekaligus lebih tebal.

Pastikan pula maskara yang digunakan waterproof, agar ketika berkeringat tidak luntur dan mengacaukan riasan.


Bulu Mata

Walaupun pemasangan extention atau penanaman bulu mata tambahan sudah banyak dilakukan, memakai bulu mata palsu tetap menjadi pilihan kosmetik penunjang yang digemari karena lebih minim resiko. Dengan pemakaian bulu mata, hasil yang didapatkan jauh lebih dramatis ketimbang hanya menggunakan maskara.

Selain memposisikan bulu mata dengan pas, penggunaan lem bulu mata yang tepat juga menjadi hal yang penting. Untuk mengaplikasikan bulu mata bersamaan dengan maskara, gunakan terlebih dahulu bulu mata sebelum memakai maskara, agar maskara membantu menyatukan bulu mata palsu dan bulu mata asli.


Eyeliner

Eyeliner berguna untuk mempertegas garis lipatan mata. Untuk mempermudah penggunaan eyeliner, pilihlah eyeliner dengan ujung berupa kuas atau eyeliner yang berbentuk spidol sehingga lebih mudah digunakan. Berlatihlah terlebih dahulu dengan menggambar diatas tissue atau kertas. Setelah terbiasa, eyeliner dapat dikreasikan seperti dengan menambah lekukan di bagian ujung luar mata.


Eyeshadow

Selain mempertegas mata, eyeshadow juga dapat memperjelas nuansa make up yang ingin ditampilkan. Saat ini trend warna yang sedang populer untuk eyeshadow adalah nuansa smokey yang banyak bermain di palet warna cokelat keabu-abuan. Sehingga hasilnya adalah riasan warna yang terkesan bold tapi masih natural dan tidak terlalu mencolok.

Untuk make up yang terkesan glamor, dapat memanfaatkan warna eyeshadow dengan sentuhan glitter seperti warna-warna emas, bronze dan perak. Tentu saja, warna eyeshadow harus disesuaikan dengan acara dan busana yang dikenakan.


Softlens

Satu lagi produk kecantikan mata yang tidak bisa dilewatkan adalah softlens. Berbagai merek softlens menghadirkan warna pupil mata yang berbeda dengan pola yang bermacam-macam. Dari warna natural hingga yang dramatis, dapat dihadirkan dengan penggunaan softlens.

Selain itu, penggunaan softlens dapat dimanfaatkan untuk membuat pupil mata terlihat lebih besar dengan memilih softlens dengan diameter yang lebih besar dibandingkan diameter pupil asli.
  




No comments:

Post a Comment

Terimakasih banyak pretty ladies untuk komentarnya :*