Friday, February 14, 2020

Simak Cara Terbaik Menghemat Listrik Ini Agar Tagihan Bulanan Tidak Membengkak

sumber gambar : Allroundelectrical.com.au 


Menghemat pengeluaran uang tentu sangat bermanfaat untuk dilakukan. Tagihan listrik yang membengkak di akhir bulan tidak bisa dibiarkan begitu saja. Sebaiknya, tinjau kembali pemakaian listrik di dalam rumah agar tidak melampaui batas lagi. Pengguna bisa memulainya dengan menerapkan beberapa tips atau cara yang mudah dilakukan sehari-hari. Simak cara terbaik menghemat listrik berikut ini agar tagihan di akhir bulan tidak membengkak dan membuat kantong menjerit.


6 Cara Terbaik Menghemat Listrik

1. Pilih Jenis Peralatan Elektronik yang Hemat Listrik

sumber gambar : Homestratosphere.com

Ketika ingin membeli sebuah alat elektronik pastikan dulu bahwa alat tersebut merupakan benda yang hemat listrik. Coba pilih peralatan elektronik dengan daya watt paling rendah supaya biaya penggunaannya lebih murah. Peralatan elektronik dengan watt lebih kecil akan sangat membantu untuk menekan biaya listrik. Meskipun terkadang harganya lebih mahal, tapi hal ini lebih efisien untuk penghematan dalam jangka panjang.

2. Memakai Peralatan Elektronik dengan Hemat

Cara terbaik menghemat listrik berikutnya ialah dengan memakainya secara hemat. Pemborosan listrik tidak hanya dari waktu penggunaan tapi juga fungsinya. Salah satunya seperti, penggunaan air panas yang ternyata dapat memakan biaya sekitar 25 % dari biaya listrik. Hal ini perlu disiasati dengan memakai air dingin untuk mencuci pakaian, menyalakan mesin pencuci piring ketika sudah penuh dan mengurangi pemakaian heater untuk menghangatkan air mandi. Kurangi pula pemakaian AC dan gantikan ke kipas angin karena selain lebih irit, juga lebih baik untuk kesehatan. Gunakan juga satu lampu dengan cahaya yang kuat untuk mengurangi pemakaian lampu berlebih dalam satu ruangan.

3. Jangan Memakai Dispenser Listrik

sumber gambar : Kupang.tribunnews.com

Faktanya, daya konsumsi listrik dispenser lebih besar daripada AC dan kulkas. Oleh karena itu, daripada memakai dispenser listrik hanya untuk satu fungsi, sebaiknya beralih saja ke dispenser manual. Cara terbaik menghemat listrik untuk menyiasati hal ini adalah apabila ingin menyajikan air dingin, masukkan saja air minum ke dalam kulkas. Sedangkan, jika ingin menyajikan air panas, maka panaskan air dengan memasaknya. Sehingga, pemakaian listrik tidak double antara kulkas dan dispenser.

4. Segera Perbaiki Segala Jenis Kebocoran

Memperhatikan kondisi bangunan dan beberapa peralatan rumah tangga merupakan cara terbaik menghemat listrik. Apabila ada celah, sebaiknya cek tukang bangunan untuk menutup seluruh kebocoran atap. Hal itu dapat menghemat biaya listrik dengan mencegah kerusakan sejak dini. Kemudian perbaiki juga berbagai celah yang terbuka, sehingga udara AC di dalam rumah tak gampang keluar. Memperbaiki sirkulasi udara bermanfaat mendatangkan udara sejuk. Amati pula semua kran di rumah. Apabila terdapat kebocoran meski hanya sedikit, segeralah tutup. Karena air yang keluar terus menerus, akan memakan lebih banyak listrik dan menambah biaya tagihan.

5. Pakai Peralatan Masak Elektrik dengan Cerdas

Hindari memakai kompor listrik secara berlebihan. Sejumlah peralatan masak elektrik, seperti alat untuk merebus air, alat untuk merebus telur atau mesin kopi memakai daya listrik 40% lebih sedikit dibandingkan kompor listrik. Upayakan untuk mengisi air tidak terlalu penuh, karena ini dapat membuat perebus air bekerja lebih keras dan memakan lebih banyak listrik. Menurut penilaian Life Cycle Assessment/ LCA, dianjurkan untuk menghindari pemakaian mesin kopi dan espresso dengan bantalan dan tabung dari bahan aluminium. Terkadang pemakaian kompor memang tidak bisa dihindari. Hal ini dapat diatasi dengan menutup panci atau wajan agar masakan lebih cepat mendidih dan mempersingkat waktu untuk memasak. Cara ini bisa menghemat energi sampai sekitar 30% khususnya bila ukuran panci atau wajan sesuai dengan keperluan.

6. Selalu Disiplin Untuk Menghemat Listrik

sumber gambar : Tradepointmagazine.co.uk

Cara terbaik menghemat listrik ini sangat penting diterapkan. Penghematan listrik yang dilakukan oleh semua anggota keluarga memerlukan kedisiplinan yang tinggi. Seperti apabila sebuah keluarga telah setuju dengan tidak memakai pemanas air waktu liburan, maka setiap orang harus cerdas dengan bersikap disiplin. Selain itu, latih pula kedisiplinan dalam mematikan lampu. Ini merupakan cara mengukur kedisiplinan seseorang dalam menerapkan kebiasaan hemat listrik yang baik. Jangan lupa untuk saling mengingatkan satu sama lain agar tindakan hemat listrik dapat menjadi sebuah kebiasaan. Tentu, jika sudah terbiasa, hal tersebut akan mendatangkan manfaat terhadap biaya listrik yang lebih hemat.

Sekian, beberapa cara terbaik menghemat listrik di saat keuangan menipis. Mau tau cara hemat listrik atau berbagai tips berhemat lainnya? Simak terus informasi terbaru dari CekAja.com ya.



No comments:

Post a Comment

Terimakasih banyak pretty ladies untuk komentarnya :*