Tuesday, August 8, 2017

Tips Makeup Untuk ke Kantor

Assalammu'alaikum pretty ladies.. 



Dipost kali ini aku mau share tips dan tutorial ala aku untuk makeup ke kantor. Sebenernya sih aku hampir setiap hari ngga pernah makeupan ke tempat kerja, biasanya aku cuma pakai pelembab, sunscreen, dan lip balm. Tapi kalo misalnya aku lagi kepengen makeupan ke tempat kerja, biasanya aku makeup seperti ini.


Untuk model ditutorial ini, aku minta temen kerja aku, namanya Yuni. Yuni ini masih muda banget, usianya masih 19 tahun. Walaupun masih muda, Yuni sedikit – sedikit juga mulai suka dengan makeup. Jadi makeup ke kantor ala aku ini bisa juga dipakai untuk kuliah atau jalan – jalan sama temen, karena tampilannya natural tapi tetap terlihat memakai makeup.

Tips makeup ke kantor ala Manda :

  • Untuk makeup ke kantor biasanya aku lebih memilih memakai BB cream dibandingkan dengan foundation. Karena BB cream selain formulanya ringan, mampu menutupi ketidaksempurnaan pada wajah, juga mengandung berbagai manfaat untuk merawat kesehatan dan kecantikan kulit.
  • Menggunakan eyeshadow disini sifatnya optional. Tetapi wajib memakai eyeliner warna hitam untuk mempertegas garis mata. Eyeliner bisa digambar tanpa sudut atau dengan sedikit sudut membentuk wing eyeliner.
  • Baurkan sedikit blush on pada tulang pipi untuk memberikan kesan wajah yang lebih segar.
  • Untuk lipstick, pretty ladies bisa memakai lipstick seperti biasa atau dibuat ombre untuk memberikan kesan wajah yang lebih muda.

Tutorialnya bisa pretty ladies lihat divideo ini :

Oh iya ditutorial ini aku ngga mencabut alis nya Yuni. Jadi untuk pretty ladies yang alisnya ingin terlihat lebih tajam tanpa dicukur, bisa lihat videonya ya ^^ 



Wajah Yuni sebelum dimakeup :



Wajah Yuni sesudah dimakeup :





Semoga makeup ke kantor ala aku ini menginspirasi pretty ladies yang ingin memakai makeup ke kantor tapi ngga kepengen kelihatan terlalu berlebihan. Sampai ketemu dipost aku selanjutnya :* 


1 comment:

  1. Bagus banget kak manda tutorial make up ke kantor nya sangat menginspirasi banyak orang dan cocok juga buat pemula.

    nurazizahkim.blogspot.com

    ReplyDelete

Terimakasih banyak pretty ladies untuk komentarnya :*