Sunday, May 7, 2017

Sociolla Soirée “What’s Your Lipstick Philosophy

Assalammu’alaikum pretty ladies..


Aku yakin banget nih demam matte lip cream masih melanda pretty ladies disini. Ya kan? Ayo ngaku aja, ngga apa – apa ko, hehehehe.. Aku juga suka banget dengan matte lip cream. Soalnya hasilnya lebih matte dibibir, dan warnanya lebih tahan lama jika dibandingkan dengan lipstick biasa. Nah kali ini aku mau memperkenalkan matte lip cream terbaru asli Indonesia, siapa lagi kalau bukan “Mustika Ratu Lip Cream Matte”.

Buat aku pribadi, produk Mustika Ratu sudah terasa familiar banget. Karena beberapa produk Mustika Ratu memang aku pakai sehari- hari. Mulai dari produk perawatan wajah, perawatan rambut, sampai kosmetik. Aku sudah pakai Mustika Ratu Sampo Bayam dan Mustika Ratu Cem-Ceman untuk merawat rambut aku yang rontok, aku juga pakai Mustika Ratu Hand and Body Lotion Bengkoang, serta aku juga suka banget dengan Mustika Ratu Simply Stay Liquid Foundation. Foundationnya yang harganya super terjangkau tapi kualitasnya keren. Reviewnya bisa dibaca disini ya.

Jadi ketika minggu lalu aku mendapat undangan dari Sociolla dan Mustika Ratu untuk menghadiri acara Sociolla Soirée “What’s Your Lipstick Philosophy” aku seneng banget. Lipstick buat aku ngga hanya sekedar pewarna bibir, tapi lipstick merupakan hal yang bisa membuat aku lebih percaya diri dan memperbaiki suasana hati.

Acara Sociolla Soirée “What’s Your Lipstick Philosophy” ini diadakan di Rock Paper Scissors di gedung The East, Mega Kuningan, Jakarta Selatan. Ketika aku sampai, wiihh keren banget dekorasinya berwarna putih dan fuschia yang menambah kesan cantik dan manis.


Pada kesempatan ini, hadir ibu Putri K Wardani selaku Presidir dari PT. Mustika Ratu Tbk. Awalnya menurut ibu Putri, beliau diperkenalkan matte lip cream oleh salah satu putrinya. Tetapi ketika dicoba oleh beliau, ibu Putri merasa tidak nyaman, karena lipsticknya terasa lengket dan membuat bibir menjadi kering. Setelah lama kelamaan dipakai, warna lipsticknya menjadi terlihat retak dibibir.


Kemudian ibu Putri berpikir, mengapa Mustika Ratu tidak mencoba untuk membuat matte lip cream ya? Mulailah kemudian tim dari Mustika Ratu berupaya untuk menciptakan lip cream matte yang tidak membuat bibir menjadi kering tetapi terbuat dari bahan – bahan alami yang berasal dari alam Indonesia.

Lalu lahirlah Mustika Ratu Lip Cream Matte. Lip cream dengan pigmentasi warna yang keren, mempunyai hasil akhir matte, dan mengandung ultra moisturizing sehingga tidak membuat bibir menjadi kering.



Aku juga sempat bertanya kepada ibu Putri, bagaimana sih bu agar produk kosmetik Indonesia lebih disukai oleh perempuan Indonesia? Karena biasanya yang aku lihat sebagian besar dari kita lebih bangga jika menggunakan produk luar. Kemudian ibu Putri menjawab “coba diajak dulu temennya untuk coba. Karena seperti kata pepatah, tak kenal maka tak sayang. Kenali dulu produk kosmetik Indonesia, pasti deh nanti langsung jatuh cinta”.

Hadir pula mba Retno dari PT. Mustika Ratu Tbk. Menurut mba Retno Mustika Ratu Lip Cream Matte ini hadir dalam ke – enam warna yang bisa disesuaikan dengan kesukaan maupun kepribadian perempuan Indonesia.  Ke-enam warnanya ini juga bisa dipakai untuk segala usia. Duh makin jatuh cinta banget deh.



Ketika pertama kali aku coba, Mustika Ratu Lip Cream Matte ini teksturnya bener – bener creamy, jadi ngga cair. Pertama dioleskan, warnanya superrr pigmented dan dapat menutup bibir secara sempurna. Wangi vanila, dan yang aku suka rasanya nyaman banget dibibir. Bibir ngga terasa kering ataupun kaku. Duh suka banget.





Di acara ini juga hadir ka Arman, selaku makeup artist dari Mustika Ratu. Disini ka Arman mendemokan langkah – langkah memakai Mustika Ratu Lip Cream Matte. Pertama bersihkan dulu bibir dari sisa lipstick. Ka Arma menggunakan Mustika Ratu minyak zaitun. Kemudian bentuk bibir dengan cara mengoleskan lip cream matte dari bagian luar bibir agar lipstick terlihat lebih rapih. Terakhir tinggal isi bagian tengah bibir dan selesai.



Kemudian ketika diajukan pertanyaan tentang kesemua warna Mustika Ratu Lip Cream Matte ini, aku berhasil jawab dan mendapat hadiah. Yeayy senangnya. Terimakasih Mustika Ratu :*
Setelah makan siang, semua blogger hadir diberikan challenge untuk membungkus Mustika Ratu Lip Cream Matte sebagai hadiah untuk siapa aja yang ingin kita berikan lip cream matte ini. Ini dia hasil karya aku dengan pesan bahwa ”you are beautiful no matter what they say”. Kemudian acara ditutup dengan sesi foto bersama.




Klo pretty ladies penasaran review dan swatch ke – enam Mustika Ratu Lip Cream Matte ini, tungguin ya. Insya Allah akan aku post minggu ini. Atau kalo pretty ladies udah ngga sabar kepengen beli, cuss langsung ke Sociolla aja ya. Jangan lupa gunakan kode SBNLA9AZ saat checkout supaya dapet potongan Rp 50.000,- untuk pembelanjaan minimal Rp 250.000,- . Stay beautiful :* 


1 comment:

  1. Katanya sampo Mustika Ratu yang Daun Waru juga bagus, ya. Nice post, Manda. Moga kita ketemu lagi di event selanjutnya. :)

    ReplyDelete

Terimakasih banyak pretty ladies untuk komentarnya :*